GIRLISME.COM — Pernikahan adalah suatu hal yang sakral dilakukan. Meski begitu sebelum menikah ada banyak hal yang harus dipikirkan agar tidak terbentur dengan segala pantangan. Bagi orang-orang yang masih percaya hal semacam ini melanggar aturan malah akan menghancurkan esensi pernikahan itu sendiri. Lalu apa saja yang membuat pernikahan sangat kental dengan kesakralan..

1. Pernikahan itu niat yang suci jadi tidak boleh dilakukan di bulan yang buruk, bulan Suro kalau kata orang jawa…

Bulan Suro adalah bula yang dipercaya membawa keburukan bagi orang Jawa sehingga haram hukumnya mengadakan kegiatan pernikahan di tanggal-tanggal suro. Bulan Suro akan dipenuhi dengan makhluk-mahluk jahat katanya, mereka berkeliaran mencari mangsa. Hal ini sudah datang sejak zaman dahulu berkaitan dengan kepercayaan nenek moyang tentang legenda bulan-bulan.

2. Tidak cuma pernikahan, bahkan pelamaran atau pertunangan pun tidak boleh dilakukan di bulan ini dikhawatirkan memperburuk rencana menikahnya…

Siapa yang pengen sih kalau rencana nikahnya jadi berantakan? sampai sekarang masih ada yang percaya tentang hal ini tapi ada yang tidak percaya juga. Smartgirl tim yang mana?

3. Menikah disaat ada orang yang sedang sakit atau tiba-tiba ada seseorang yang meninggal…

Smartgirl ternyata menikah saat ada sanak saudara yang sedang sakit juga dikhawatirkan membawa kesialan. Padahal kalau zaman sekarang ada beberapa orang tua yang sakit menginginkan anak mereka cepat menikah agar bisa melihat anaknya bahagia.

So Smartgirl masih percayakah kamu dengan larangan menikah di bulan suro?