Adaptasi atau penyesuaian perlu dilakukan apabila kita bertemu dengan lingkungan yang baru. Dalam hal ini, terkadang kita merasakan beban yang berbeda bagi masing-masing orang. Bila kita termasuk orang yang mudah bergaul dan menerima lingkungan baru tentu kita tidak membutuhkan waktu adaptasi yang terlalu lama. Namun, kalau kita termasuk orang yang sulit beradaptasi dengan lingkungan sekitar tentu saja ini membuat kita membutuhkan waktu dan harus menemukan cara agar bisa beradaptasi dengan baik. Tenang smartgirl, coba cara ini kalau kamu mau mencoba beradaptasi dengan lingkungan pekerjaan. Welcome to the new world !
1. Fokuskan perhatian kamu saat awal pertemuan
Source by Softmaker
Salah satu hal yang penting saat kamu akan memasuki dunia baru adalah mengenal dunia tersebut. Untuk mengenal teman-teman kantor dan memulai hubungan dengan mereka kamu harus fokus saat pertemuan pertama nih smartgirl. Gunakan pertemuan pertama tersebut untuk menggali informasi tentang teman-teman kantor kamu, apa yang mereka biasa lakukan, apa yang biasa mereka bahas saat berbicara, bagaimana cara mereka bekerja, bagaimana cara mereka bergaul dan sebagainya. Jika bisa gunakan satu hari itu untuk menggali informasi sebanyak-banyaknya.
2. Tenanglah dan Berusaha Observasi Sekitar
Source by hukumancapital.cl
Kunci lainnya untuk beradaptasi dengan lingkungan baru adalah observasi sekitar dengan tenang. Jadi kamu harus tetap terlihat tenang ya smartgirl walaupun sebenarnya kamu sedang mengobservasi teman-teman kamu. Jangan sampai membuat mereka tersadar bahwa kamu sedang mencoba memahami dan mengobservasi mereka. Karena bila kamu ketauan melakukan hal ini mungkin saja kamu akan dipandang macam-macam oleh mereka, bahkan first impression mereka terhadap kamu mungkin jadi tidak baik.
3. Bersikap Sopan dengan semua orang
               Source by jins-meme.com
Ini penting dilakukan oleh kamu, jangan mentang-mentang ada OB terus kamu bersikap seeaknya saja. Bersikap sopan kepada semua orang adalah hal yang wajib dimiliki bukan hanya ditempat kerja namun dimana saja kamu berpijak ya smartgirl. Saya yakin 100% apabila kamu bersikap sopan kepada semua orang kamu akan diperlakukan sama oleh mereka. Kalau pun ada yang nggak sopan sama kamu, ya kamu juga tidak perlu membalas ketidak sopanan mereka terhadap kamu nih. Jadilah orang yang sama dan berprinsip.
4. Bicara dengan volume yang sama
Source by simpansinopsis
Jangan terlalu minder kalau kamu ketemu orang yang jabatannya lebih tinggi ya, berusaha tetap santai dan sopan sama mereka, Buat mereka senyaman mungkin ketika berbicara dengan kamu. Dalam hal ini, kamu harus pintar-pintar juga untuk mengetahui situasi ya smartgirl. Kalau ada diruang yang bising baru kamu naikkan volume bicara kalau tidak ya santai saja seperti biasa.
5. Tentukan Kualitas Kamu
             Source by Lynda.com
Hal ini perlu dilakukan agar orang-orang mengenal ciri khas kamu smartgirl. Bangun branding diri kamu sehingga orang akan mengenal kamu karena kualitas yang kamu miliki. Ini akan menguntungkan kamu dalam berhubungan dengan banyak orang di kantor juga masa depan karir kamu nanti. Kalau orang sudah banyak mengenal kamu berbakat dibidang tertentu maka yang akan mereka cari nantinya kamu juga. SO, semangat ya!
Nah itu tadi Tips untuk membangun hubungan dengan teman-teman baru dilingkungan pekerjaan, semoga bermanfaat ya smartgirl 🙂