Pasangan Ideal Bukan Hanya Soal Tampang. Ini 5 Hal yang Harus Kamu Pertimbangkan Juga tentang Cowok Selain Masalah Penampilan…

waktu baca 3 menit

Tertarik karena penampilan memang hal yang lumrah ya Smartgirl. Namun untuk membangun sebuah hubungan yang serius, sesungguhnya tampang bukanlah persoalan utama yang harus kamu pikirkan. Sebenarnya banyak hal lain yang juga harus tetap kamu pikirkan mengenai calon pasanganmu…

1. Apakah dia seorang pendengar yang baik?

https://fatherhoodchannel.com

Kemampuan menjadi pendengar yang baik ini bukanlah hal yang gampang buat didapatkan. Seseorang nggak bisa berpura-pura untuk jadi pendengar yang baik. Karena itu dalam memilih pasangan, wajib hukumnya kamu buat cari tahu apakah gebetanmu itu bisa diajak untuk menjadi pendengar yang baik atau enggak. Hubungan yang langgeng butuh dua belah pihak untuk bisa jadi pendengar satu sama lain. Kalau nggak ada yang mau mengalah, jamin deh itu hubungan bakalan ngomong rebutan udah mirip kaya lomba cerdas cermat.

2. Dia punya target dalam hidup nggak…?

https://www.military.com

Susahnya punya pasangan yang nggak punya target hidup adalah hubungan kalian akan sulit juga untuk memiliki target. Penting adanya bagi kamu untuk mengetahui apakah gebetanmu itu jenis cowok yang sudah memiliki rencana ke depan buat hidupnya, ataukah memang masih pingin santai-santai saja. Kamu nggak mau kan terjebak di fase hubungan yang itu-itu aja?

3. Cari yang mandiri…bukan yang ke sana ke mari bergantung sama orang lain…

http://www.miseryorhappiness.com

Kayanya untuk masalah kemandirian ini baik untuk cewek ataupun cowok punya porsi yang sama ya Smartgirl. Kamu harus cari tahu dulu apakah gebetanmu itu jenis cowok yang mager banget kemana-mana dan harus ikut teman dulu. Atau memang modelnya gercep banget dan bisa sendiri tanpa bantuan orang lain. Ini penting lho, sebab kalau misalnya nanti ternyata doi adalah orang yang sangat bergantung di teman ataupun lingkungannya, apa jadinya hubungan kalian? Mau ikut digantung ke orang lain juga?

4. Teman tukar pikiran yang menyenangkan..bukan yang menyebalkan…

https://pixabay.com

Inti dari pasangan itu sebenarnya adalah kamu jadi punya rekan mikir, rekan stress, teman berbagi dan cerita. Itu sebabnya penting buat kamu tahu dulu kualitas pikiran dan obrolan gebetanmu sebelum nanti melangkah lebih jauh. Obrolan-obrolan kalian bakal ngebentuk masa depan hubungan, tujuan di kemudian hari, cita-cita dan capaian yang ingin dipenuhi. Kalau misalnya pbrolan ini nyambungnya susah…trus mau gimana dong nyatuin visi misi ke depannya?

5. Bisa berpikir pakai kepala..bukan hanya pakai rasa…

http://www.newlovetimes.com

Memang pakai perasaan itu penting, tapi kamu juga harus paham kalau cari pasangan yang bisa mikir pakai kepala dingin itu adalah sebuah hal yang wajib. Bukan berarti baper itu nggak baik, hanya aja kalau misalnya dalam sebuah hubungan didominasi pakai perasaan saja, tanpa adanya kepala yang enteng buat mikirin jalan keluar, maka hubunganu dan dia bakalan sulit untuk menuju ke arah yang lebih dewasa. Tetap berputar di satu titik aja, karena nggak adanya ketegasan dan dasar yang kuat dalam mengambil keputusan.

Tampang bukanlah faktor utama, apalagi kalau kamu sudah berniat sampai ke pelaminan. Sesungguhnya karakter, sifat-sifat dan perilaku keseharian merupakan hal yang begitu penting buat kamu cari tahu ya Smartgirl. Karena kedepannya kamu bakalan hidup dengan hal-hal itu. Dan pastikan kamu secara bijak buat memutuskan, pilih mana yang benar-benar bisa kamu jadiin investasi masa depan, bukan sekedar ajang permainan doang.